Header Ads

test

Pemaparan Visi Misi Prabowo-Hatta Sejalan dengan Demokrat

JAKARTA - Setelah melaksanakan forum dialog antara petinggi Partai Demokrat dengan pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subiato dan Hatta Rajasa, Ketua Harian Partai Demokrat Syarief Hassan memberikan kesimpulan mengenai pemaparan visi-misi pasangan capres-cawapres tersebut.

Menurut Syarief,apa yang sudah dipaparkan Prabowo-Hatta sangat sejalan dengan apa yang sudah dijalankan partainya. Terlebih ada niat dari pasangan nomor urut satu itu untuk menjadikan program pro rakyat SBY sebagai dasar pembentukan program lanjutan ke depannya.

"Apa yang sudah dilakukan dan disampaikan SBY dan prestasinya dijadikan modal dasar untuk membangun Indonesia lima tahun ke depan, kami bangga karena akan dilanjutkan," ucapnya di Ruang Puri Ratna, Hotel Sahid, Jalan Sudirman, Minggu (1/5/2014).

Dengan lantang Syarief kemudian menyerukan kepada seluruh kader Demokrat untuk menyampaikan kepada kader di seluruh Indonesia tentang kesamaan visi misi tersebut. "Mulai sekarang sosialisasikan kepada seluruh kader dan simpatisan Partai Demokrat bahwa visi misi capres Prabowo-Hatta segaris dengan visi misi Demokrat," serunya.

Langkah selanjutnya yang akan diambil Demokrat, menyerahkan hasil forum dialog kepada SBY selaku pucuk tertinggi partai.

"Selaku Ketua Harian Demokrat, hasil hari ini representasi rakyat Indonesia. Saya akan melaporkan ke Ketua Dewan Pembina," tukasnya.

Tak lupa, Syarief juga memuji pemaparan Prabowo-Hatta setinggi langit. "Luar biasa memberi pemaparan dan semangat membangun Indonesia ke depan," tutupnya.(pur)

Tidak ada komentar